KOMPETENSI GURU IPS DALAM MEMBANGUN LITERASI SOSIAL PESERTA DIDIK DI SMP NEGERI 12 HALMAHERA TENGAH

Main Article Content

Astina Amrin

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kompetensi guru IPS dalam membangun literasi sosial peserta didik di SMP Negeri 12 Halmahera Tengah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian adalah guru IPS dan peserta didik, sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi guru IPS meliputi kompetensi pedagogik, profesional, kepribadian, dan sosial yang diterapkan secara terpadu dalam proses pembelajaran. Guru IPS membangun literasi sosial peserta didik melalui penggunaan metode pembelajaran yang variatif, pemanfaatan isu-isu sosial aktual, serta pengintegrasian nilai-nilai sosial dan budaya lokal dalam pembelajaran. Upaya tersebut mampu meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap realitas sosial, menumbuhkan sikap kritis, empati, serta kemampuan berkomunikasi dan berinteraksi secara sosial. Kendala yang dihadapi guru antara lain keterbatasan sumber belajar dan perbedaan karakter peserta didik, namun dapat diatasi melalui kreativitas guru dan kerja sama dengan lingkungan sekolah. Dengan demikian, kompetensi guru IPS memiliki peran penting dalam membangun literasi sosial peserta didik di SMP Negeri 12 Halmahera Tengah.

Article Details

Section

Jurnal Dinamis

Author Biography

Astina Amrin

Mahasiswa PIPS Unkhair

References

Aopmonaim, N. H. (2025). Penguatan Literasi Sosial Siswa SD melalui Inovasi Pembelajaran IPS. Jurnal Kajian Pendidikan dan Cakrawala Pembelajaran, 1(2), 104-114.

Arikunto, Suharsimi. (2013). Prosedur Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.

Burhanuddin, B., Habibuddin, H., & Apriana, D. (2022). Kompetensi Sosial Guru dalam Membangun Kesadaran Literasi Budaya dan Kewargaan Siswa di Sekolah Dasar. Jurnal DIDIKA: Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar, 8(2), 330-347.

Bureni, E. N., Daro, K., Khotimah, K., Wandal, Y. R. L., Radja, D. C. L., & Mas’ud, F. (2025). Pembinaan Etika Siswa Melalui Pembelajaran PPKn di SMA Negeri 1 Amarasi Barat. Jimmi: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Multidisiplin, 2(2), 221-234.

Dego, A., Santie, Y. D., Deehop, S., & Kerebungu, F. (2019). Analisis kompetensi pedagogik guru IPS di SMP negeri 1 Kabupaten Pulau Morotai. Jurnal Socius: Journal of Sociology Research and Education, 6(2), 81-89.

Ekaprasetya, S. N. A., Salsabila, S. R., Arifin, M. H., & Wahyuningsih, Y. (2022). Peran Pembelajaran IPS Dalam Meningkatkan Keterampilan Sosial Peserta Didik Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(1), 3987-3992.

Hendra, H. (2025). Strategi Inovatif Pembelajaran IPS untuk Membangun Keterampilan Sosial Siswa di Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Multidisiplin Mahasiswa dan Akademisi, 1(2), 93-106.

Inayah, R., Martono, T., & Sawiji, H. (2013). Pengaruh kompetensi guru motivasi belajar siswa, dan fasilitas belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran ekonomi pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Lasem Jawa Tengah Tahun Pelajaran 2011/2012. Jurnal pendidikan insan mandiri, 2(1).

Izhatullaili, I. (2025). Kesalahan Fonologis dalam Komunikasi Antar-Etnis di Kota Kupang: Implikasi Pedagogis untuk Guru Bahasa Indonesia. Haumeni Journal of Education, 5(3), 136-147.

Kale, D. Y. A., Mas' ud, F., & Nassa, D. Y. (2025). Urgensi Pendidikan Kewarganegaraan dalam Membentuk Karakter Bangsa yang Tangguh di Era Digital. Media Sains, 25(1), 9-14.

Karnaningsih, S. C., Sulton, S., & Husna, A. (2021). Hubungan Kompetensi Guru dengan Hasil Belajar IPS di Sekolah Menengah Atas. Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan, 4(1), 51-59.

Mas' ud, F., Izhatullaili, I., Kale, D. Y. A., & Wibowo, I. (2025). Civic Resilience di Era VUCA: Peran Literasi Bahasa dalam Pembentukan Warga Negara Reflektif di Kota Kupang. Haumeni Journal of Education, 5(3), 32-46.

Mas' ud, F., Izhatullaili, I., Doko, Y. D., & Jama, K. B. (2025). Pendidikan Bahasa Indonesia sebagai Sarana Penguatan Literasi Hukum di Era Digital. Haumeni Journal of Education, 5(2), 9-21.

Mas' ud, F., & Wibowo, I. (2025). Ekologi Kewarganegaraan: Membangun Relasi Harmonis antara Warga, Negara, dan Lingkungan. Media Sains, 25(1), 27-31.

Mas’ud, F., Silla, D., Ly, R. G., Kontesa, A. F., Letma, F., Toga, T. K. H., & Kontesa, F. (2025). Civic Literacy: Literasi Kewarganegaraan Digital sebagai Upaya Pencegahan Disinformasi di Kalangan Siswa SMA di Nusa Tenggara Timur. Jurnal Civicatio, 1(1), 39-50.

Milles dan Huberman. (1992). Analisis Data Kualitatif. Jakarta: Universitas Indonesia Press.

Moleong, Lexy J. (2017). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Nima, Y., Sopaba, I. Y., Ngongo, W. A., Kuza, E. A., & Mas' ud, F. (2025). Transformasi Pembelajaran PPKn di Era Digital: Strategi Menanamkan Nilai Pancasila pada Peserta Didik Sekolah Dasar. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 10(04), 248-257.

Rahmadani, A. W., & Wiradimadja, A. (2022). Peran kompetensi pedagogi Guru IPS: studi kasus upaya mengatasi hambatan dan tantangan belajar Peserta Didik di SMPN 1 Prambon. Jurnal Teori Dan Praksis Pembelajaran IPS, 7, 88-103.

Ruron, S., Keransj, T. B., Kabnani, Y., & Mas' ud, F. (2025). Implementasi Pendidikan Hak Asasi Manusia dalam Kurikulum Sekolah di Nusa Tenggara Timur: Tantangan dan Peluang: Penelitian ini menerapkan pendekatan deskriptif kualitatif. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 10(04), 260-271.

Rela, N. L. C., Lasmawan, I. W., & Kertih, I. W. (2024). Tantangan dan Strategi Guru Dalam Mengembangkan Literasi Sosial Siswa Melalui Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar. Social: Jurnal Inovasi Pendidikan IPS, 4(4), 683-689.

Setiawati, E., & Novitasari, K. (2019). Penguatan Literasi Sosial Anak Usia Dini Pada Siswa Sekolah PAUD Sejenis (SPS) Wortel di Bantul Karang, Ringinharjo, Bantul, Kabupaten Bantul. Jurnal Berdaya Mandiri, 1(1), 35-48.

Sumartini, N. W., Lasmawan, I. W., & Kertih, I. W. (2024). Eksplorasi Kendala Guru Dalam Mengintegrasikan Nilai-Nilai Kearifan Lokal pada Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar. Social: Jurnal Inovasi Pendidikan IPS, 4(4), 665-671.

Umar, S. H., Abbas, I., Wibowo, I., & Mas’ud, F. (2025). The construction of children's cultural identity in the digital era: an analysis of the family's role in Ternate City. Jurnal Fundadikdas (Fundamental Pendidikan Dasar), 8(2), 105-116.

Widarsih, R., & Faraz, N. J. (2016). Evaluasi kinerja guru ips smp berdasarkan standar kompetensi guru di kabupaten kebumen. Harmoni sosial: jurnal pendidikan IPS, 3(2), 177-187.